Tips Cara Memilih POWER BANK Terbaik
Cara Memilih Power Bank - Untuk saat ini Power Bank memang salah satu barang bawaan wajib bagi sebagian orang. Apalagi buat anda yang mengunakan Ponsel dengan kapasitas Baterai yang kecil, mengingat Power Bank memiliki kapasitas Baterai yang lebih besar dari pada sebuah Smartphone. Sehingga bisa digunakan untuk membantu Smartphone yang memiliki daya baterai yang terbatas.
Power bank yang bagus dan awet menjadi kebutuhan sebagian orang yang sering bepergian dan menggunakan Ponsel dengan intensitas tinggi.
Baterai yang habis tiba-tiba di tengah jalan tentu bisa membuat pekerjaan anda. Bukan hanya itu, membiarkan Ponsel kehabisan baterai bisa mempersingkat masa pakai-nya. Karena, baterai Ponsel baiknya di Cas ketika 30 - 40 persen jangan tunggu sampai mati baru di cas.
Cara Memilih Power Bank
Mungkin anda sudah banyak melihat Rekomendasi Power Bank Terbaik. Namun, masih bingung mau pilih yang mana.
Berikut kami akan memberikan beberapa Tips Cara memilih Power Bank yang Bagus dan Awet ketika digunakan dalam waktu yang lama.
1. Pilih Kapasitas Sesuai Kebutuhan
Ini tentu jadi hal pertama yang harus anda pertimbangkan sebelum membeli Power Bank. Kapasitas yang di tawarkan sekarang ini memang beragam, mulai dari 2500mAh hingga 25.000mAh.
Namun, Yang harus anda perhatikan betul-betul apakah kapasitas yang di tawarkan itu benar - benar sesuai dengan apa yang anda dapat atau cuma barang palsu yang tidak sesuai dengan label nya. Ini sangat banyak dipasaran tetaplah berhati-hati dalam membeli Power Bank biar tidak kecewa nantinya.
2. Kelengkapan paket penjualan
Yang ini juga jangan sampai terlewatkan. Karena, ada beberapa Produsen Power Bank yang secara diam-diam tidak menyertakan kabel charging, ini seharusnya sangat berguna, apalagi buat anda yang tidak memiliki kabel Charging. Jadi harus periksa betul-betul dulu sebelum membelinya.
Baca Juga : Cara Mengatasi Baterai Ponsel Cepat Habis
3. Fitur Keselamatan
Fitur keselamatan menjadi hal penting dalam pemilihan sebuah Power Bank. Misalnya perlindungan dari Short Circuit, Overcharge dan juga Temperatur, tentu saja ketiganya menjadi hal yang krusial. karena bisa saja Ponsel mengalami kerusakan akibat Power Bank yang tidak dilengkapi dengan fitur keamanan tersebut.4. Bentuk dan Model yang Sesuai
Selain Fitur nya, anda juga harus memikirkan bagaimana model atau bentuk yang sesuai dengan kebutuhan anda. Misalnya sering di bawa bepergian, pilihlah yang bentuknya kecil dan ringan, biar pesawat nanti tidak keberatan membawa Power Bank anda.5. Merek Terkenal
Yang terakhir ini memang bukan menjadi acuan utama. Namun, ada baiknya jika ingin membeli Power Bank untuk Ponsel kesayangan anda. Pilihlah merek yang sudah punya nama yang sudah terjamin kehebatan produknya. dan jangan lupa sesuaikan juga dengan isi dompet anda. Berikut Rekomendasi Merek Power Bank Terbaik :
- Power Bank Robot
- Power Bank Anker
- Power Bank ACMIC
- Power Bank Vivan
- Power Bank Samsung
- Power Bank Romoss
- Power Bank Aukey
- Power Bank Delcell
- Power Bank Remax
- Powe Bank Eser
- Power Bank Samsung
- Power Bank Hippo
- Power Bank Xiaomi
Cek Harga :
Demikianlah pembahasan tentang Cara Memilih Power Bank yang sesuai dengan kebutuhan anda. Semoga setelah membaca Tips ini anda tidak salah memilih Power Bank Terbaik yang anda butuhkan. Semoga bermanfaat untuk kita semua